Seputar Tentang Film Lucy ( Scarlett Johansson )

LUCY 2014 ( SCARLETT JOHANSSON )
 Lucy, merupakan film besutan Universal Picture yang bergenre  action sci-fi. Yang menceritakan tentang seorang wanita yang diperankan oleh Scarlett Johansson yang dulu sempat memerankan Black Widow di The Avengers.

Dikisahkan Lucy diculik oleh sekumpulan gangster saat tengah berpesta di Taipei. Tubuhnya akan digunakan sebagai penyelundup narkoba dalam sebuah transaksi. Lucy pun menjalani sebuah operasi ilegal yang membuat perutnya ditanami obat-obatan.

Ternyata, obat-obatan ini bereaksi terhadap DNA-nya. Tiba-tiba tubuh lucy bereaksi aneh dan otaknya mampu menjadi sangat peka. Ia pun seolah memiliki kekuatan super karena otaknya yang yang berfungsi secara maksimal.
 
"Setiap manusia rata-rata hanya menggunakan 10 persen dari kemampuan otaknya," ujar Morgan Freeman yang berperan sebagai seorang profesor di film ini." Bayangkan apabila Lucy dapat menggunakan otaknya secara keseluruhan. Hal-hal menarik akan terjadi."

Lucy pun membantai gangster yang berusaha menculiknya. Ia pun berusaha mencari jawaban atas kejadian aneh yang menimpa dirinya. Apakah yang akan terjadi selanjutnya pada Lucy ?

Film ini ditulis dan disutradarai oleh Luc Besson yang sukses menulis naskah " Taken " dan film action lainnya.Rencananya film ini akan tayang pada bulan Agustus 2014.

Lihat Trailer nya nih..

1 Response to "Seputar Tentang Film Lucy ( Scarlett Johansson )"

:) :)) ;(( :-) =)) ;( ;-( :d :-d @-) :p :o :>) (o) [-( :-? (p) :-s (m) 8-) :-t :-b b-( :-# =p~ $-) (b) (f) x-) (k) (h) (c) cheer
Click to see the code!
To insert emoticon you must added at least one space before the code.

Loading...